Windows 7 Cocok Atau Tidak Untuk Game?
Microsoft bulan Oktober nanti akan merilis sistem operasi teranyarnya, yaitu Windows 7. Banyak kalangan yang mempertanyakan apakah Windows 7 itu sebenarnya cocok untuk game atau tidak, terutama untuk game-game lama. Nah ini jawabannya...Situs ExtremeTech sempat mencoba menginstall sekitar 22 game baru dan lama pada versi beta Windows 7, dan hasilnya cukup menggembirakan bila dibandingkan dengan Windows Vista. Ternyata Windows 7 cukup stabil menjalankan game-game lama.
Salah satu game yang dicoba ada game FPS yang dulu sempat sangat populer, yaitu Quake 2. Game ini berjalan dengan mulus di bawah Windows 7, hampir sama lancarnya ketika digunakan pada Windows 95 dan Windows 98.
Kerennya lagi Windows 7 memiliki sebuah fitur yang diberi nama Game Explorer. FItur ini sebenarnya sudah ada di Windows Vista, tapi konsep ini disebut sebagai konsep yang 'belum sempurna'. Nah di Windows 7 konsep ini jauh lebih baik dan disempurnakan.
Fungsi dari Game Explorer ini adalah untuk mengelompokkan semua game dalam sebuah software yang mirip dengan Windows Explorer sehingga gamer tidak perlu repot-repot mencari game di Start Menu. Seperti terlihat di gambar di bawah ini:
Berikut beberapa screenshot keren dari Windows 7:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar